Resmikan Pembangunan Jembatan Ciberang, Gubernur Banten: Bentuk Kecintaan Saya Kepada Masyarakat Lebak Gedong

Banten, Patroli-
Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) meresmikan Pembangunan Jembatan Ciberang di Kampung Muhara, Desa Ciladaeun, Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (8/9).
Peresmian ini sekaligus menandai Rehabilitasi Jalan dan Jembatan Ruas Jalan Cipanas-Warung Banten Tahap I, yakni ruas Cipanas-Jembatan Ciberang.
Dalam kesempatan itu, Gubernur WH menyapa dan mengimbau warga masyarakat yang hadir untuk memakai masker dan mentaati protokol kesehatan (prokes).
“Saya ke sini untuk memastikan bahwa jembatan Ciberang mulai kita bangun,” ungkap Gubernur WH. Pembangunan ditargetkan akan selesai pada 23 Desember 2021,” ujarnya.
Gubernur WH juga berharap kepada warga dan tokoh masyarakat setempat untuk mendukung dan mendoakan agar pembangunan Jembatan Ciberang lancar dan sukses, selesai tepat waktu.
Dirinya menggarisbawahi, bahwa pembangunan jembatan tersebut merupakan bukti wujud kecintaannya kepada masyarakat, diantaranya warga di wilayah Lebak Gedong.
“Kita bangun kembali jembatan ini untuk interaksi masyarakat. Bapak dan ibu mohon bersabar hingga jembatan ini selesai dibangun. Pembangunan Jembatan Ciberang sebagai bentuk kecintaan saya kepada masyarakat Lebak Gedong ” imbuhnya. (Syuhada/Foto: Istimewa)