Polres Banjarnegara Siagakan Seluruh Pospam Selama Libur Nataru

Banjarnegara, Patroli-
Sebanyak 319 personil yang terdiri dari Polres Banjarnegara bersama dengan TNI Kodim 0704, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dibantu oleh ibu-ibu Bhayangkari, segenap pelajar Pramuka disiagakan untuk pengamanan libur natal dan tahun baru (nataru).

Kepala Unit (Kanit) Regident Polres Banjarnegara Iptu Alli Purnomo pada saat ditemui wartawan di Pospam alun-alun Banjarnegara menjelaskan bahwa sampai saat ini pengamanan nataru 2022-2023, situasi di wilayah hukum Polres Banjarnegara masih tergolong landai dan belum ada peningkatan mobilitas yang signifikan.
“Kapolres Banjarnegara telah membuat surat perintah (sprint) dan membentuk tim urai antisipasi tempat-tempat keramaian, sebagai contoh obyek-obyek wisata yang ada di wilayah atas dan selanjutnya memonitoring malam tahun baru 2023,” ujarnya, di Banjarnegara, Jawa Tengah (Jateng)
Menurut Alli, kegiatan di malam tahun baru untuk situasi termonitor dari kamera CCTV, mulai dari Kelompok perbatasan Wonosobo ataupun di kota masih tergolong landai dan lancar.
“Sedangkan pos pengamanan nataru terdiri dari 8 pos pengamanan, 1 pos obyek wisata dan 1 pospam terpadu. Sedangkan untuk gereja, ada 4 gereja dan 2 gereja di pinggir kota,” terangnya.

Lebih lanjut, Iptu Alli Purnomo menyampaikan bahwa pada kegiatan kali ini telah diturunkan setengah dari seluruh kekuatan personil atau anggota Polres Banjarnegara.
Ditambahkanya, nanti pada puncak tahun baru pengamanan akan dipimpin langsung oleh Kapolres Banjarnegara dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Banjarnegara, termasuk Komandan Kodim (Dandim) 0704 Banjarnegara.
“Untuk kekuatan setiap harinya terbagi menjadi beberapa titik pospam yang terdiri dari Satpol PP, Dishub, tenaga kesehatan (nakes), waka posdam, TNI dan Polri kapospamnya,”jelas Kanit Regident Polres Banjarnegara itu merinci.
Iptu Alli Purnomo mengimbau kepada masyarakat Banjarnegara untuk berhati-hati dalam mengemudikan kendaraan bermotor. “Serta tetap mengikuti aturan lalu lintas di jalan dan tetap menjaga protocol kesehatan (prokes),” tutupnya. (EM/Foto: Ist.)